Apakah itu wahai anak manusia?
Apa yang dinamainya paham?
Tak semua orang punya
Tak semua orang tahu
Kalau langit runtuh aku tak akan menangis
Tapi beri aku pengertian
Biar kupahami sekalian
Bahwa yang sedarah sekalipun tak tahu kasihan
Dan kalau pecah malam, biarlah jadi kelam
Biar tanah ikut mengalir ke lautan dan tenggelam
Karena kamu cuma diam
Dan rindumu semakin mendalam
Burung pun harus membisu
Karena bumi ingin jadi beku
Kamu membuatku tak pernah tahu
Apa gunanya batu kalau debu tak mau bersatu?
Kelak akan kutampakkan
Bahwa langkah bukan sekadar hentakan
Bahwa intan dan permata ada setelah tertekan
Bahwa mati kaya tak pernah kudambakan
Ini kuungkap biar kamu tidak sekadar tahu
Tapi juga paham
Apa itu manusia dan apa itu juang
Apa itu kasih dan apa itu pengertian
Adalah fajar selalu berlari ke barat namun selalu muncul di timur
Aku pun tak mengerti mengapa harus demikian?
Sekadar ingin tahu rasanya jika setiap kita punya pengertian
Karena aku tidak mau kamu hilang